--> Cara Menanam Alpukat di Pot, Subur dan Cepat Berbuah | Pupuk Lahan

23 Oktober 2021

Cara Menanam Alpukat di Pot, Subur dan Cepat Berbuah

| 23 Oktober 2021

Ketika Anda melihat buah alpukat atau minum jus alpukat yang begitu lezat, mungkin akan terbayang pada pohon alpukat yang tinggi dan tumbuh di dataran tinggi dengan udara dingin. Benar sekali, tapi itu dulu sebelum teknologi pertanian belum begitu berkembang. Sekarang, jika saja Anda tau cara menanam alpukat di pot pun dapat tumbuh dan berbuah cepat meskipun di dataran rendah dengan udaranya tidak sesejuk hawa di pengunungan.

 

Alpukat
Pohon Alpukat dan Buahnya

Jika lahan atau perkarangan rumah sempit, menanam alpukat dalam pot ala tabulampot menjadi pilihan yang tepat. Sebab, selain dapat menyalurkan hobi menanam, memperindah rumah, dan Anda dapat menikmati buah alpukat dengan cepat yang dipanen dari halaman rumah sendiri. Jadi, tidak harus ke pasar untuk membelinya atau tidak mesti budidaya alpukat terlebih dulu di kebun yang luas.


Jenis alpukat pilihan Anda

Untuk jenis alpukat, Anda bisa bebas memilih. Kini, cukup banyak jenis alpukat yang menjadi pilihat petani untuk dibudidayakan. Mulai dari jenis alpukat yang buahnya ukuran kecil sampai yang ukuran jumbo, tersedia dan banyak dijual di pasar dan/atau di tempat pembibitan alpukat.

 

buah alpukat
Buah Alpukat

Bahkan, secara umum jenis bibit alpukat hasil perbanyakan vegetatif tersebut cepat sekali berbuah, apalagi ditanam dalam pot, minimal dalam usia 1,5 tahun setelah tanam alpukat sudah berbuah.

Kalau Anda tertarik ingin segera menanam alpukat di polybag, planter bag, atau pot, ini ada ada 5 jenis alpukat yang menjadi pilihan dan banyak sekali peminatnya. Jenis yang dimaksud, yaitu alpukat aligator, alpukat kendil, alpukat mentega, alpukat miki, dan alpukat pluwang. Semua jenis alpukat tersebut  memiliki ukuran buah yang besar bahkan sampai jumbo, rasanya manis legit dan gurih, dengan tekstur dagingnya lembut.

 

Alpukat aligator
Bibit alpukat aligator

Syarat tumbuh alpukat

Sebelum kita cari tau cara menanam alpukat di pot, mari sejenak menyimak syarat tumbuh dalam budidaya alpukat. Ini perlu agar Anda tidak ragu untuk mulai menanam alpukat dan menjadi pengetahuan dalam merawat alpukat nantinya supaya tumbuh subur dan cepat berbuah serta lebat.

Dari sisi iklim, pohon alpukat (Persea americana) dapat tumbuh di daerah/wilayah beriklim tropis. Makanya, tanaman alpukat cukup banyak dibudiayakan oleh petani hampir di semua belahan dunia yang memiliki iklim tropis, termasuk salah satunya di Indonesia.

Pohon alpukat tidak diragukan lagi kalau ia dapat tumbuh dan berkembang dengan baik di dataran tinggi. Tidak hanya di dataran yang dikelilingi oleh gunung-gunung, namun alpukat juga dapat tumbuh dengan baik di dataran rendah.

Menanam alpukat cocok sekali pada tanah yang sedikit agak masam, sebab di habitat aslinya, alpukat tumbuh dan berbuah tepat waktunya karena tumbuh pada keasaman tanah yang rendah, ya berkisar pada pH 5,5 sampai 6,5.  Ini memberi perhatian kepada Anda ketika menanam alpukat di pot (alpukat tabulampot) agar menjaga pH media tanam berada pada pH tersebut agar nutrisi tersedia sehingga subur dan mau berbuah.

 

Bibit alpukat untuk tanam di pot

Sebelum menanam alpukat ke dalam pot, pikirkan dulu sekali lagi jenis bibit alpukat yang menarik Anda budidayakan di pot. Sebab, tidak ada kata penyesalan nantinya ketika melihat dan menikmati buahnya. Pertimbangkan dulu jenis apa yang buahnya sesuai selera Anda.

Alpukat di pot
Bibit Alpukat dalam Pot

Bibit alpukat vegetatif tersebut dapat Anda beli di tempat-tempat penangkaran bibit tanaman buah di sekitar domisili Anda. Kalau tidak ada, jangan khawatir karena masih punya pilihan toko online. Sekarang, cukup banyak seller bibit tanaman buah termasuk bibit alpukat di toko-toko online, seperti Bukalapak, Shopee, Lazada, dan sejumlah toko online lainnya,

Pilih dan belilah bibit alpukat hasil perbanyakan vegetatif - bukan dari biji - seperti hasil cangkok, stek, okulasi, dan lain sebagainya. Sebab, hasil perbanyakan vegetatif umumnya terjamin kualitas dan masa berbuahnya cepat. Sedangkan bibit hasil penyemaian biji alpukat, bagus juga tapi berbuahnya lama, bisa 5 tahun dan bisa-bisa buahnya tidak seperti indukannya.

 

Pot untuk menanam alpukat

Ingat! pot tidak boleh terlalu kecil karena dapat membatasi pergerakan akar tanaman alpukat. Oleh karena itu, sediakan pot yang ukurannya relatif besar, misalnya ½ ukuran drum minyak/oli yang biasa dijadikan pot tabulampot, ya minimal ukuran tinggi 50 cm dan diameter 50 cm.

Usahakan pot pohon alpukat memiliki lubang drainase pada bagian dasar pot. Selain itu, lebih bagus kalau pot memiliki kaki untuk mencegah akar alpukat keluar dari pot dan menembus tanah.

BACA JUGA :

  1. Ini Dosis Pupuk Phonska untuk Cabe : Buah Lebat, Panen Berlipat
  2. Mau Tau Apa Manfaat Pupuk NPK Phonska untuk Tanaman? Ternyata Ini Jawabannya
  3. Luar Biasa! Ini Cara Merawat Tanaman Seledri Agar Tumbuh Subur


Media tanam alpukat dalam pot

Tentu mau tanaman alpukat cepat-cepat berbunga dan berbuah setelah ditanam di pot, bukan? Pastikan Anda sudah membuat media tanam alpukat dalam pot dengan komposisi yang tepat.

 

media tanam alpukat
Bahan media tanam alpukat di pot

Media tanam tabulampot alpukat yang tidak bagus, berakibat buruk bagi pertumbuhan dan perkembangan tanaman alpukat. Apalagi berbuah, tentu saja ‘jauh panggang dari api’ karena media tumbuh tidak mendukungnya. Media tanam penting karena ini bagian dari cara menanam alpukat di pot yang baik dan benar. Ini hampir sama seperti menanam belimbing wuluh dalam pot, media tanam harus ok baru berbuah.

Nah, raciklah media tanam alpukat yang hendak Anda isi ke dalam pot, dari campuran bahan-bahan yang memenuhi syarat, yaitu subur, dapat membentuk porositas, aerasi, dan drainase yang bagus. Apa saja bahannya? Media tanam alpukat yang cocok misalnya terdiri dari campuran tanah, pupuk kompos, dan arang sekam, perbandingannya 1:1:1.

Alternatif lainnya media tanam alpukat di pot bisa dari campuran bahan tanah, pupuk kandang sapi yang matang, pasir, dan arang sekam, dengan perbandingan 1:1:1/2:1/2.

Masih ada alternatif lainnya untuk media tanam alpukat, yaitu campuran tanah, pupuk kandang dari kotoran kambing (harus matang dan dihaluskan), dan sekam padi mentah, perbandingannya 1:1:1. Silahkan pilih salah satu media tanam tersebut. Semuanya bagus untuk pertumbuhan tanaman alpukat di pot.

Bahan-bahan media tanam tersebut dicampur dan diaduk hingga merata. Media yang telah Anda buat akan diisi ke dalam pot. Simak caranya pada langkah berikut ini.


Menanam alpukat ke dalam pot

Cara menanam alpukat di pot yang terakhir, yaitu memindahkan bibit alpukat ke dalam pot yang telah dimasukkan media tanam. Caranya seperti berikut ini :

  • Isikan pot terlebih dulu dengan media tanam sampai 1/3 dari dasar pot;
  • Buka polybag bibit secara hati-hati jangan merusak perakaran dan tanah;
  • Letakkan bibit alpukat tepat di tengah-tengah media tanam/pot;
  • Masukkan media tanam lagi sampai menutup akar dan pangkal batang bibit alpukat atau sampai 2/3 ketinggian pot;
  • Siram bibit alpukat tersebut, untuk pertama kalinya sampai media tanam jenuh yang ditandai dengan mulai keluar air melalui dasar pot. Jika sudah keluar air, berarti sudah jenuh dan hentikan penyiraman.
  • Letakkan bibit alpukat dalam pot tersebut pada area tidak terkena cahaya matahari langsung selama seminggu.

Seperti itu cara menanam alpukat di pot yang baik dan benar agar nantinya tumbuh subur dan cepat berbuah. Tentunya kesuburan dan kecepatan berbunga dan berbuah, nanti juga akan dipengaruhi atau tergantung bagainama rajinnya Anda merawat alpukat di pot tersebut.

 

Sekilas cara merawat alpukat di pot

Artikel yang akan datang akan kita kupas secara detil cara merawat alpukat dalam pot agar cepat berbuah. Namun, agar tidak penasaran, dibawah ini kita berikan juga sekilas gambaran seputar perawatan alpukat dalam pot.

Beberapa perawatan alpukat yang penting diperhatikan agar subur dan cepat berbuah, yaitu menjaga kelembaban media tumbuh seperti penyiraman, peggemburan media tumbuh dalam pot secara berkala, pemupukan alpukat yang tepat waktu dan tepat dosisnya, dan per4ng_sangan tanaman alpukat melalui pemangkasan agar membentuk dan cepat berbunga.

Mulailah dengan bibit berkualitas, pot yang sesuai, media tanam yang subur dan gembur, dan penanaman yang tepat agar tanaman alpukat di pot tumbuh subur dan cepat berbuah. Demikian dan terima kasih.

Tip.

Pemindahan atau penanaman bibit alpukat ke dalam pot, sebaiknya dilakukan pada sore atau malam hari. Ini bertujuan agar bibit alpukat mendapat udara sejuk dengan kelembaban udara yang cocok sehingga tidak stres.

Related Posts