--> Ini Manfaat Air Rebusan Kentang untuk Tanaman yang Dahsyat | Pupuk Lahan

22 Desember 2020

Ini Manfaat Air Rebusan Kentang untuk Tanaman yang Dahsyat

| 22 Desember 2020

 

Kita mungkin akan kaget jika dibilang bahwa ada manfaat air rebusan kentang untuk tanaman. Sebab, sering sekali atau kebiasaan kita selama ini, setelah merebus atau memasak kentang, air sisa rebusan kentang kita buang ke saluran pembuangan atau drainase.

air rebusan kentang
air rebusan kentang untuk tanaman

Padahal, air rebusan kentang -- seperti halnya air rebusan sayuran lainnya – banyak sekali kandungan mineral dan vitamin yang lepas dari daging dan kulit kentang ke dalam air ketika direbus. Zat-zat yang terlarut dalam air rebusan kentang tersebut, tentu punya khasiat luar biasa untuk kesuburan tanah dan tanaman.


Kentang Bahan Pangan Bergizi

Kentang dikenal dengan bahan pangan yang tinggi gizinya. Ada karbohidrat, protein, mineral, vitamin, dan juga zat antioksidan di dalamnya. Jadi, tidak salah kalau konsumsi kentang memang dapat menyehatkan tubuh.

Kentang, terutama kulitnya, merupakan sumber kalium. Kadar kalium dalam kulit kentang terbilang tinggi. Ini hampir sama halnya dengan pisang. Dalam kulit pisang juga mengandung kalium yang tinggi. Mungkin kulit buah-buahan lainnya juga mengandung potassium (K) sebagai salah satu unsur hara esensial yang diserap tanaman selama pertumbuhannya.

Mungkin juga air rebusan kentang hampir senada dengan bicara tentang manfaat kulit bawang merah yang cukup bagus untuk nutrisi tanaman. Ini sudah kita ulas pada artikel sebelumnya.

Nah, karena kentang banyak kandungan nutrisi, maka tentu saja air rebusan kentang tidak aneh kalau punya nutrisi. Dalam air rebusan kentang terdapat kalium, fosfor, magnesium, mangan, zat besi, tembaga, dan juga vitamin-vitamin. Mineral-mineral tersebut yang membuat manfaat air rebusan kentang untuk tanaman.

Dengan kata lain, air rebusan kentang merupakan pupuk alami, dan gratis. Bukan hanya efektif menyuburkan tanaman, tapi pupuk air rebusan kentang ini sangat bagus untuk menjaga tanah tetap sehat, gembur, dan kaya nutrisi di dalamnya.


Manfaat Air Rebusan Kentang untuk Tanaman

Dari uraian di atas, jelas sekali banyak kegunaan air rebusan untuk tanaman yang patut kita pertimbangkan untuk dijadikan sebagai pupuk tanaman yang ramah lingkungan.

Di bawah ini manfaat air rebusang kentang untuk tanaman.

  • Menyediakan unsur hara makro dan mikro untuk tanaman
  • Sumber vitamin untuk tanaman
  • Sumber pupuk gratis dan alami
  • Dapat menyehatkan tanaman
  • Meningkatkan kesuburan tanah dan tanaman
  • Mempercepat pertumbuhan tanaman
  • Meningkatkan kuantitas dan kualitas hasil panen

Nah, dengan melihat begitu berguna air bekas rebusan kentang untuk tanaman, sebaiknya jangan membuang lagi. Sebagai pecinta tanaman, pupuklah tanaman Anda dengan menyiram air rebusan kentang.


Cara aplikasi air rebusan kentang untuk tanaman

Kalau sudah mengerti khasiat air rebusan kentang, tentu Anda juga ingin tau bagaimana sih cara pemakaian air rebusan kentang untuk tanaman. Apakah perlu dosis yang tepat atau tidak?

pupuk air rebusan kentang
air kentang untuk pupuk tanaman

Tak usah khawatir dengan aplikasi air rebusan kentang untuk tanaman. Tidak perlu takaran atau dosis. Caranya sama seperti Anda menyiram air biasa. Siram tanaman Anda dengan air rebusan kentang secukupnya saja.

Tapi yang perlu dicatat, jangan menyiram tanaman Anda dengan air rebusan kentang yang mengandung garam. Jika ada tambahan garam saat merebus kentang, jangan gunakan untuk menyiram tanaman karena akan mengganggu atau merusak tanaman.

Demikian juga dengan air rebusan kentang yang masih panas, jangan langsung menyiram tanaman. Dinginkan dulu, baru menyiram tanaman.

Jika ingin tanaman tumbuh subur, aplikasi pupuk secara berkala dengan air rebusan umbi kentang ini. Misalnya, seminggu atau dua minggu sekali.


Jenis tanaman yang dapat disiram dengan air rebusan kentang

Air rebusan kentang merupakan nutrisi alami yang aman dan bagus untuk semua jenis tanaman. Anda bisa pupuk tanaman indoor seperti lidah mertua, aglaonema, sirih gading, dan lainnya dengan air rebusan kentang.

cara aplikasi air rebusan kentang
jenis tanaman yang disiram air rebusan kentang

Anda boleh juga pakai air rebusan kentang untuk menyiram tanaman outdoor, tanaman hias bunga, sayuran, tomat, cabe, selada, bayam, dan lain sebagainya.

Jadi, air rebusan kentang boleh dipakai untuk menyiram aneka tanaman termasuk tanaman buah seperti mangga, jambu, dan lain-lain.

Sekali lagi, hendaknya tidak mengalirkan ke dalam selokan air rebusan kentang. Pakai untuk menyiram tanaman. Jika berlebih, simpan dulu dalam freezer untuk Anda gunakan sebagai pupuk tanaman di lain waktu yang tepat.

Itulah air rebusan kentang yang keliatannya sepele, ternyata cukup “dahsyat” kadar unsur haranya untuk membangunkan kesuburan tanah dan menyuburkan tanaman.  Karena ada manfaat air rebusan kentang untuk tanaman, stop membuangnya. Jika banyak, simpan dulu karena tanaman “menanti air bergizi” tersebut.


Related Posts